Sarasehan dengan tema “Peningkatan Motivasi untuk Lulus Tepat Waktu”
Magister Manajemen Agribisnis (MMA UGM) pada Jumat, 22 November 2024 mengundang Gideon Surya P., S.Kom. PLT, seorang professional trainer sebagai narasumber dalam kegiatan Sarasehan dengan tema Peningkatan Motivasi untuk Lulus Tepat Waktu. Kegiatan tersebut ditujukan untuk secara khusus mahasiswa Magister Manajemen Agribisnis angkatan 45, 46, 47, 48, dan 49. Kegiatan ini berlangsung secara luring di Auditorium MMA Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Ketua Departemen Sosial Ekonomi Pertanian Dr. Jangkung Handoyo Mulyo, M.Ec.
Bapak Gideon Surya P., S.Kom, PLT. sebagai narasumber memberikan materi motivasi yang berjudul Self Motivation. Materi diawali dengan sesi games yang bernama Money Games. Peserta diberikan kertas untuk bermain games yang dipandu oleh narasumber. Pada sesi games ini, peserta saling berinteraksi satu sama lain dengan antar teman. Pada akhir sesi games ini, ditentukan pemenang dari peserta yang bermain games ini. Pemenang mendapatkan buku yang berjudul IKIGAI dari Bapak Gideon Surya P., S.Kom. PLT. Dari sesi games ini, ada beberapa nilai-nilai yang menjadi faktor seseorangg dapat meraih kemenangan, yaitu, fokus, strategi, negosiasi, terus bergerak, cepat, tepat, pantang menyerah, konsisten, ambisius, tawakal, dan hoki.
Bapak Gideon Surya P., S.Kom, PLT. memaparkan bahwa hoki akan terjadi jika when preparation meet oppurtunity/ when opportunity meet preparation. Pemaparan dilanjutkan dengan materi self motivation. Motivasi lebih banyak dari internal (diri sendiri) bukan eksternal. Self motivation terdiri dari self awareness, self control, self goal setting. Bapak Gideon Surya P., S.Kom, PLT. memaparkan materi mengenai teori The Johari Window. Selanjutnya, pemaparan materi dilanjutkan pada teori 4 Response Inner Power, yaitu stop, pikir, dan piih.